Memang tidak mudah saat kita menjadi orang jujur. Saat kita menjadi orang jujur, kita harus bisa teguh dengan pendirian kita dengan apa yang kita lakukan. Apa yang kita pertahankan. Kita harus menjaga itu, kita harus bisa mempertahankan argumen kita meskipun banyak orang yang berusaha menjatuhkan kita, berusaha menghancurkan kita bahkan membasmi kita. Kita harus siap akan itu. Harus siap dibenci oleh banyak orang. Karena banyak orang suka hidup di kebohongan. Banyak orang senang dengan banyak hal yang palsu.
Memang Untuk Mempertahankan Menjadi Orang Jujur Itu Tidak Akan Pernah Mudah
Banyak orang yang sudah tahu jelas bahwa itu tidaklah baik. Banyak orang yang sudah tahu jelas itu tidak benar. Banyak orang yang sudah jelas tahu itu kebohongan tapi mereka tetap melakukannya tetap mempercayainya, ya itu bukan karena mereka bodoh. Tapi mereka sudah nyaman dengan hal tersebut. Banyak sekali orang pintar yang tinggal di atas kebohongan. Banyak sekali orang jenius yang cerdas yang tinggal di lingkungan yang penuh dengan kebohongan dengan kepalsuan, dengan kepura-puraan, mereka tahu itu, dan mereka nyaman dan mereka terus melanjutkannya. Itu bukan karena mereka bodoh, tapi karena itu sudah menjadi pilihan mereka. Mereka sudah nyaman dengan itu.
Dan itu kenapa sulit sekali menjadi orang jujur. Karena saat menjadi jujur, orang harus melewati hidup yang begitu keras karena harus menghadapi banyak sekali orang yang tidak sependapat dengan mereka. Harus menghadapi orang-orang yang ingin mengajak mereka bekerja sama untuk menjadi dan melakukan hal yang jelas yang jelas salah. Yang memang nikmat tapi itu jelas tidak benar. Jadi itu lah yang akan menjadi cobaan besar untuk kita orang yang ingin berusaha untuk terus menjadi orang jujur. Apakah kita bisa akan mempertahankan pendirian kita itu?
Orang yang sudah dewasa pun, orang yang sudah berpengalaman pun tetap masih sering menghadapi kejadian dan masalah yang serupa seperti ini. Jadi memang ini adalah hal yang sangat-sangat susah dilakukan. Akan ada banyak rintangan. Tapi jika kalian memiliki hati yang cukup untuk kuat melakukan semua itu, tidak ada salahnya untuk itu, untuk mencoba, sehingga kalian bisa merasakan nya secara langsung bagaimana rasanya.